Suatu
hari, sahabat Pooh yang bernama Tigger ingin mengunjungi Rabbit dan Pooh. Di
tengah jalan, ia melambung terlalu tinggi dan...”Aduh” teriak Tiger. Kepala
Tigger terantuk dahan yang rendah. “Pohon ini kok tidah ramah ya sama Tigger,”
katanya dengan rasa kesakitan. Kemudian Rabbit menyahut pembicaraan Tigger
“Pasti kamu akan terantuk dahan, kalau melambung terlalu tinggi.” “Mungkin kamu
harus pakai helm,” sahut Pooh.
Hari berikutnya Tigger mencoba
memakai helm. Namun lagi-lagi Tigger melambung terlalu tinggi. Ia kembali
terantuk dahan dan helmnya melesak menutupi matanya (haha lucu bangetkan).
Akibatnya? Tigger tidak bisa melihat dan jatuh ke kolam. Kemudian Rabbit
memberikan saran kepada Tigger supaya jangan melambung terlalu tinggi. Akhirnya
Tigger pun mencoba untuk melompat-lompat kecil. Ia pun tidak terantuk dahan
lagi dan Tigger kelihatan senang.
Tanpa mengetahui apa-apa Pooh datang
dan bertanya “lho, ada apa ini?” kemudian Tigger menjawab “aku senang sekali
Pooh karena aku bisa melambung tanpa terantuk dahan lagi.”
Lalu Rabbit memberi masukan kepada
Tigger supaya jangan terlalu tergesa-gesa dalam melakukan suatu hal. Lakukan
sedikit demi sedikit pasti akan menghasilkan hal yang lebih baik.
Riyandika
Tidak ada komentar:
Posting Komentar